1. Jurnal [back]
2. Hardware [back]
1.
Pengaruh masing-masing flip-flop terhadap counter
Sebuah n-bit binary counter terdiri dari n buah flip-flop,
dapat menghitung dari 0 sampai 2n - 1. Artinya rangkaian counter
pada percobaan ini dapat menghitung angka 0 - 15.
Input pada flip-flop paling kiri dihubungkan ke clock. Sinyal
clock menyebabkan perubahan pada output flip flop atau menghasilkan H0. Output
H0 didapat dengan membutuhkan 1 clock untuk ON dan 1 clock untuk OFF, sehingga
total yang dibutuhkan H0 adalah 2 clock.
Input flip-flop kedua didapat dari output flip-flop pertama.
H1 akan ON apabila clock pada posisi turun atau sama dengan total clock output
flip-flop pertama dan pada clock berikutnya H1 akan OFF. Sehingga H1
membutuhkan 2 clock untuk ON dan 2 clock untuk OFF dan total yang dibutuhkan H1
adalah 4 clock.
Input flip-flop ketiga didapat dari output flip-flop kedua.
H2 akan ON apabila clock pada posisi turun atau sama dengan total clock output
flip-flop kedua dan pada clock berikutnya H2 akan OFF. Sehingga H2 membutuhkan
4 clock untuk ON dan 4 clock untuk OFF dan total yang dibutuhkan H2 adalah 8
clock.
Input flip-flop keempat didapat dari output flip-flop ketiga.
H3 akan ON apabila clock pada posisi turun atau sama dengan total clock output
flip-flop kedua dan pada clock berikutnya H3 akan OFF. Sehingga H3 membutuhkan
8 clock untuk ON dan 8 clock untuk OFF dan total yang dibutuhkan H3 adalah 16
clock.
Hal ini terjadi karena sinyal clock dari function generator
hanya terhubung pada flip-flop pertama sehingga terjadi counter asynchronous.
5.Link Download [back]
download video di sini
download file rangkaian di sini
download html di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar